Website Baru Kami, Klik Gambar

Website Baru Kami, Klik Gambar
Kajian Ilmu Agama Islam
Home » » Bukti Cinta kepada Allah, Mengikuti Rasulullah (1)

Bukti Cinta kepada Allah, Mengikuti Rasulullah (1)

Allah berfirman,
"Katakanlah: 'Jika kamu (benar-benar) mencintai Allah, ikutilah aku (Muhammad), niscaya Allah mengasihi dan mengampuni dosa-dosamu.' Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang. Katakanlah: 'Taatilah Allah dan RasulNya; Jika kamu berpaling, maka sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang kafir." (Al-Imran: 31-32)

Ayat ini sebagai pemutus hukum bagi setiap orang yang mengaku mencintai Allah tetapi tidak menempuh jalan Muhammad, Rasulullah saw, bahwa dia adalah pembohong dalam pengakuan cintanya itu sehingga dia mengikuti syariat dan agama yang dibawa oleh Nabi Muhammad saw. dalam semua ucapan dan perbuatannya. Sebagaimana yang disebutkan dalam sebuah hadist shahih, dari Rasulullah saw. beliau bersabda,
"Barangsiapa melakukan suatu amal yang tidak ada perintahnya dari kami, maka amalan itu tertolak."

Dan juga Rasulullah saw. menjelaskan seseorang yang tidak termasuk orang-orang yang mencintainya, yaitu beliau bersabda,
"Barangsiapa yang benci dengan sunnahku, maka ia bukan termasuk golonganku." (HR.Syaikhan)

Oleh karena itu, Allah berfirman: "Jika kamu benar-benar mencintai Allah, ikutilah aku, niscaya Allah mencintaimu." Maksudnya, kalian akan mendapatkan sesuatu yang lebih dari kecintaan kalian kepadaNya, yaitu kecintaanNya kepada kalian, dan ini lebih besar daripada kecintaan kalian kepadaNya. Seperti yang diungkapkan sebagian ulama ahli hikmah: "Yang jadi permasalahan bukanlah jika engkau mencintai, tapi permasalahannya ialah jika engkau dicintai."

Karena, jika Allah telah mencintai hambaNya, Allah pasti akan memberikan kebaikan kepada hamba itu.

Sedangkan al-Hasan al-Bashri dan beberapa ulama salaf berkata: "Ada suatu kaum yang mengaku mencintai Allah, lalu Allah menguji mereka mereka melalui ayat ini, di mana Dia berfirman: 'Katakanlah: Jika kamu benar-benar mencintai Allah, ikutilah aku, niscaya Allah mencintaimu.'"

Total Pengunjung

Powered by Blogger.

Pencarian